• Facebook
  • Twitter
  • Line
  • Instagram
  • Youtube
Universitas Gadjah Mada Klinik Agromina Bahari
Fakultas Pertanian
Universitas Gadjah Mada
  • Beranda
  • Profil KAB
    • Visi Misi
    • Susunan Kabinet
  • Bank Soal
  • EVENT KAB
  • Press Release
  • Opini
    • PEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT)
    • Opini Mahasiswa
  • RENSTRA KAB

PEKAT SEPTEMBER: Reforma Agraria

PEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT) Monday, 27 September 2021

PENGETAHUAN SINGKAT

REFORMA AGRARIA

 

Reforma Agraria atau landreform adalah salah satu program prioritas nasional yang ditingkatkan oleh pemerintah sebagai cara efektif untuk mewujudkan keberhasilan pembangunan karena akses terhadap tanah bersifat fundamental bagi pembangunan sosial ekonomi, pengurangan kemiskinan, dan pelestarian lingkungan yang berkelanjutan. Reforma agraria sendiri merupakan penataan kembali struktur penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan tanah yang lebih berkeadilan melalui penataan aset serta dengan penataan akses untuk kemakmuran rakyat Indonesia (Fatimah, 2015). read more

Peningkatan Ketahanan Pangan dan Upaya Mengurangi Sampah Plastik Melalui Hidroponik Ketika Pandemi Covid-19

OpiniOpini Mahasiswa Tuesday, 31 August 2021

Peningkatan Ketahanan Pangan dan Upaya Mengurangi Sampah Plastik Melalui Hidroponik Ketika Pandemi Covid-19

Seiring peningkatan jumlah penduduk, perubahan pola konsumsi dan gaya hidup masyarakat berkontribusi dalam meningkatkan jumlah sampah dengan keragaman jenis dan karakteristik yang berbeda-beda. Meningkatnya jumlah sampah yang dihasilkan mendorong manusia mau tidak mau harus mengelola sampah agar tidak menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan. Salah satu sampah yang paling mendominasi tempat pembuangan sampah (TPS) adalah sampah plastik yang berasal dari limbah rumah tangga dan industri. Menumpuknya sampah plastik disebabkan oleh sulitnya bahan plastik terdegradasi di alam karena plastik merupakan bahan sintetis yang mempunyai rantai karbon yang panjang (Nasution, 2015). Meningkatnya penggunaan plastik berbanding lurus dengan meningkatnya limbah plastik yang dapat merusak keseimbangan alam. read more

PEKAT AGUSTUS: Shrimp Estate

OpiniOpini MahasiswaPEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT) Tuesday, 31 August 2021

PENGETAHUAN SINGKAT

SHRIMP ESTATE

Shrimp Estate merupakan sistem budidaya udang dengan pengelolaan modern (intesif atau semi intensif) melalui perencanaan menyeluruh sehingga produksi udang meningkat secara ekonomi dan kualitas. Shrimp estate memiliki dasar pengelolaan yang sama dengan pembudidayaan udang secara umum. Akan tetapi, Shrimp Estate menggunakan sistem yang lebih komprehensif dalam membudidayakan udang. Menurut Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Kep.28/MEN/2004 tentang Pedoman Umum Budidaya Udang di Tambak, pembudidayaan udang adalah kegiatan membiakkan, membesarkan, memelihara udang, dan memanen hasilnya. read more

PEKAT AGUSTUS: Pemuda Dalam Kemerdekaan Indonesia

OpiniOpini MahasiswaPEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT) Wednesday, 18 August 2021

PENGETAHUAN SINGKAT:

PEMUDA DALAM KEMERDEKAAN INDONESIA 

Latar Belakang Pendudukan Jepang 

Pada masa pendudukan Jepang, selama kurang lebih tiga setengah tahun (1942-1945) adalah salah satu periode yang paling menentukan dalam sejarah Indonesia.  Masa pendudukan Jepang di Indonesia dimulai pada tahun 1942 dan berakhir pada tanggal 17 Agustus 1945 seiring dengan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia oleh Soekarno dan M. Hatta atas nama bangsa Indonesia. 

Dalam masa pendudukan Jepang ini lah, rakyat Indonesia mendapatkan tekanan yang besar, baik secara fisik maupun psikis. Terlepas dari segala penindasan yang terjadi, ada hal menarik yang muncul dari kebijakan Jepang kala itu. Kebijakan-kebijakan Jepang membangun kesadaran nasional yang jauh lebih besar daripada masa pendudukan Belanda. Hal ini diawali dengan doktrinisasi rakyat, melatih dan mempersenjatai generasi muda, dan memberikan kesempatan pemimpin tua untuk dapat lebih dekat dengan rakyat. Pelibatan seluruh potensi dan komponen rakyat Indonesia itu lah yang kemudian dapat memperkuat rasa nasionalisme.  read more

SEKOLAH MEDIA

Event KAB Wednesday, 18 August 2021

[SEKOLAH MEDIA ALERT!]

Ada yang balik tapi bukan mantan! 😯
Sekolah Media Faperta hadir lagi! ✨
Lebih seru, tahun ini bakal ada 3 sesi lho.

Kalian pernah merasa kebingungan bagaimana cara mengedit video untuk tugas online atau ingin terjun di dunia videografi tapi tidak tau harus mulai dari mana? We got you, guys! Mengawali semester baru, kita panasin laptop dulu, yuk 🙆🏻‍♀️

Forum Media Fakultas Pertanian mempersembahkan
✨ Sekolah Media, “How to Kick-Start Your Videography Skills Like a Pro!” ✨ read more

PEKAT JULI: Apa Itu Food Estate?

OpiniOpini MahasiswaPEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT) Thursday, 29 July 2021

Pengetahuan Singkat:

Apa Itu Food Estate?

  1. Pengertian Food Estate

Food estate merupakan pengembangan pangan dalam skala luas yang dilakukan secara terintegrasi mencakup pertanian, perkebunan, dan peternakan di suatu kawasan (Santosa, 2014). Food estate menjadi salah satu ujung tombak dalam strategi ketahanan pangan di masa pandemi dan Program Strategis Nasional (PSN) 2020-2024 (Wulandani dan Anggraini, 2020). Selain itu, Program ini dibuat sebagai bentuk antisipasi terhadap krisis pangan seperti prediksi FAO dengan menjadikannya sebagai pusat pertanian pangan untuk cadangan logistik strategis bagi pertahanan negara (Yestati dan Noor, 2021). Food estate diarahkan ke sistem agribisnis yang berakar kuat di pedesaan berbasis pemberdayaan masyarakat adat/lokal yang merupakan landasan dalam pengembangan wilayah (Setiawan, 2021). read more

Serangga Entomofaga: Predator Pengendali Hama Serangga Alami

OpiniOpini Mahasiswa Thursday, 29 July 2021

Yuk Kenalan dengan Serangga Entomofaga: Predator Pengendali Hama Serangga Alami

Oleh: M. Hanan Rafi

Serangga merupakan organisme yang jumlahnya paling dominan di bumi. Keberadaan serangga pada pertanian dapat menimbulkan dampak yang positif maupun negatif. Serangga yang memiliki peran positif dalam dunia atau ekosistem pertanian salah satunya yaitu jenis serangga entomofoga. Serangga entomofoga yaitu serangga yang memangsa serangga lain untuk dapat terus berkembang biak. Serangga entomofoga terbagi menjadi dua tipe yaitu parasitoid dan predator (Siriyah et al.,2018). Serangga parasitoid yaitu serangga yang membutuhkan inang dalam fase hidupnya, sedangkan serangga predator yaitu serangga yang membutuhkan banyak mangsa atau terus mencari mangsa untuk dapat bertahan hidup. read more

Tahukah kamu Tanaman Transgenik?

OpiniOpini Mahasiswa Thursday, 1 July 2021

Tanaman Transgenik : Tanaman Hasil Rekayasa Genetik

Tanaman transgenik merupakan suatu tanaman yang memiliki gen atau telah disisipi gen dari organisme lain, dan dapat pula disebut sebagai Genetically Modified Organism (organisme yang termodifikasi secara genetik) (Tando&Juradi, 2019). Penyisipan gen ini umumnya lebih diarahkan ke tanaman pangan untuk menciptakan kualitas pangan yang lebih baik daripada sebelumnya. Selain itu, gen juga bertujuan untuk diperoleh sifat baru yang unggul dan diinginkan, misalnya resisten terhadap cekaman kekeringan, resisten terhadap hama, resisten terhadap herbisida. read more

PEKAT JUNI: Status Populasi dari Pesut Mahakam (Orcaella brevirostris)

OpiniOpini MahasiswaPEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT) Thursday, 1 July 2021

PENGETAHUAN SINGKAT

Status Populasi dari Pesut Mahakam (Orcaella brevirostris)

Pertengahan tahun 2020 lalu, kita dikejutkan dengan kemunculan kembali dari pesut mahakam di sungai Mahakam, Kalimantan Timur. Kejadian ini menjadi sebuah berita hangat tersendiri dikalangan bersama, karena pesut mahakam telah lama tidak terlihat di sungai tersebut. Dimana berita tersebut menyebar luas terutama di halaman beranda di beberapa media sosial seperti Twitter dan Instagram.

Orcaella brevirostris atau pesut mahakam atau juga bisa disebut lumba-lumba air tawar merupakan famili dari Orcellidae, Delphinapteridae, dan Monodontidae yang didalamnya bersamaan dengan beluga. Pesut mahakam memiliki kepala bulat dengan lubang sembur berbentuk bulan sabit diatasnya, serta memiliki lipatan leher di bagian posterior. Punggung bagian atas dari pesut akan mencolok saat ia menyelam dan gesture lompatan saat berenang melawan arus, mengalami gangguan, dan bersosialisasi. Pesut Mahakam umumnya berada di habitat seperti Danau Melintang, Sungai Pella, Danau Jempang, Danau Semayang, dan Sungai Mahakam yang berada di Kalimantan Timur. read more

PEKAT JUNI: Mengenal Lahan Marginal

OpiniOpini MahasiswaPEKAT (PENGETAHUAN SINGKAT) Wednesday, 16 June 2021

Pengetahuan Singkat

“Mengenal Lahan Marginal”

Lahan marginal merupakan lahan  kering  yang  memiliki  kandungan  hara terbatas. Apabila tanaman semusim ditanam pada usaha tani lahan marginal maka produktivitasnya relatif rendah serta mengalami permasalahan sosial ekonomi, seperti peningkatan tekanan penduduk dan permasalahan biofisik. Salah satu contoh lahan marginal yaitu lahan pasir pantai. Lahan pasir pantai adalah salah satu lahan yang memiliki banyak faktor keterbatasan dan menjadi kendala bagi para petani untuk melakukan budidaya tanaman. Lahan pasir sangat minim akan bahan organik, hal tersebut yang menyebabkan lahan pasir memiliki daya ikat air yang rendah, dan menyebabkan perubahan suhu yang drastis. read more

1234…7

Recent Posts

  • TEMULAWAK: Teknologi Nanobubble di Bidang Perikanan
  • Strategi Adaptasi dan Mitigasi Perubahan Iklim melalui PROKLIM di Desa Wukirsari, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta
  • Pengelanan Pengurus Organisasi Mahasiswa Klinik Agromina Bahari tahun 2022
  • Pengenalan Organisasi Mahasiswa Klinik Agromina Bahari Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada
  • PRESS RELEASE: Sosialisasi dan Peresmian PROKLIM kepada Masyarakat dan Stakeholder di Padukuhan Bedoyo, Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman
Universitas Gadjah Mada

KAB – Fakultas Pertanian
Universitas Gadjah Mada
JL. Flora, Bulaksumur, Karang Malang, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
   @ugm.ac.id
   +62 (274)
   +62 (274)

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju